Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menambah pendapatan dengan Jual Link Melalui Ask2link

Untuk menambah pendapatan dollar dikantong, kita bisa menjual/menyewakan sedikit ruang disidebar , header atau di footer blog kita. Untuk itu bisa menggunakan jasa forum atau menggunakan jasa broker. Untuk kali ini saya ingin sharing tentang cara memonetize sedikit ruang blog melalui ask2link. Ask2link adalah sebuah situs penyalur atau penghubung antara publiser(blogger) dengan advertiser. Jadi kita tidak perlu repot-repot lagi mencari advertiser yang mau menyewa tempat link diblog kita. Yang kita lakukan hanyalah memasang kode script disidebar. Selanjutnya jika tempat yang kita sewakan sudah laku maka akan secara otomatis terdapat links disana. Adapun syarat utama untuk mengikuti program ini adalah blog harus mempunyai PR (PageRanking) 2 dari google. Jika belum anda juga jangan kecewa karena anda juga bisa menjual link melalui LinkShowOff. Jika PR sudah memenuhi syarat silahkan ikuti petunjuk dibawah ini.
Langkah pertama silahkan klik kata Ask2Link ini atau klik gambar diatas kemudian klik "Sign Up". Kemudian isikan data-data yang diminta seperti kolom dibawah ini,


yang paling penting isi "You Are:" dengan Publiser. Kalau sudah diisi klik aja "Sign up Me" yang ada dibawahnya. Jika ada verifikasi lewat email silahkan cek email anda dan klik link verifikasi yang diberikan, Kemudian login lagi ke ask2link untuk menambahkan blog.
Pada menu "Sell text links" pada bagian summary" cari tulisan sebelah kiri "Click here to add more sites" kemudian klik kata tersebut seperti gambar dibawah ini.


Kemudian isikan dengan benar kriteria blog anda, untuk bagian description gunakan bahasa inggris agar mudah dimengerti oleh advertiser nantinya.


Jika sudah diisi semua silahkan klik "add site", langkah selanjutnya adalah memasukkan kode didalam sidebar blog. klik "Install ad code" pada blog yang baru saja kita daftarkan, seperti pada gambar dibawah ini.



Kemudian silahkan login ke blogger ke "Elemen halaman" kemudian "tambah gadget" dan pilih "Feed" kemudian isikan dengan kode yang diberikan pada "Tipe in" kemudian simpan.


Jika sudah disimpan kemudian klik "I have installed ad code in my website" kemudian lihat blog anda sudah terdapat tempat untuk link dengan judul "Related website"
Selamat mencoba...


22 comments for "Menambah pendapatan dengan Jual Link Melalui Ask2link"

  1. Tambahan sarana tabungan lagi mas, cuma walaupun sekarang PR sudah normal setelah ganti domain tapi untuk job2 paid review masih nganggur.... mungkin Ask2Link bisa jadi alternatif.

    ReplyDelete
  2. @mas dhani, setelah ganti domain bahkan sudah dapet PR4 dari google tapi di approve ama blogvertise aja susah...dah sebulan nih nungguinnya. Kalo ask2link sih iseng-iseng, sapa tau ada yang naksir.

    ReplyDelete
  3. Saya juga tidak tahu pasti, sebagai contoh kemarin ketika masih blogspot aku kebanjiran job dan posting pembayaran BV dan Reviewme ya.. dari job2 tersebut.. tapi setelah ganti domain dan dapet PR yg bagus malah job jadi sepi aneh ya.. Padahal Sebuah domain PR 3 valid klo beli harganya cukup mahal dan rada langka. Mungkin kita masih belum dikasih rezeki saja.. kita berdoa saja mas, semoga proses ini menjadi awal yang baik.

    ReplyDelete
  4. @mas dhani,yup, berdoa dan terus berusaha.

    ReplyDelete
  5. heh :-D pengennn ,,
    tapi blog belum memenuhi syarat..
    secara jarang update..hohoho

    ReplyDelete
  6. saya sdh ikut, tp blm pernah cek lagi..

    ReplyDelete
  7. sudah daftar dan sudah install kodenya trus yang kita lakukan apa ?

    http://katabisnis.co.cc/

    ReplyDelete
  8. @chumayidno, tinggal tunggu aja dan berdoa semoga ada yang beli link melalui ask2link untuk blogmu.tandanya akan ada tambahan link selain 3 link yang ada sekarang.
    @Vie, sabar non...
    @indoneter, ga dicek juga gpp yg penting gadgetnya dipasang.

    ReplyDelete
  9. udah gabung mas, jangan bosen ya ditanya-tanya :D
    Ada award di blog saya, diambil ya :D

    ReplyDelete
  10. makasih infonya mas, tapi blom bisa gabung, lagi ga punya PR :(

    ReplyDelete
  11. @ravatar, dengan senang hati bos.. selama bisa. thanks awardnya, disimpen dulu ya.. dikumpulin dl biar banyak.

    ReplyDelete
  12. Wah tambah lagi pendapatan saya di internet...
    Memang ask2Link adalah penghasilan terbesar dan terpercaya selain Adsense.
    Trim's Infonya !!!

    ReplyDelete
  13. Makasih buat infonya, sayang blog saya belum memenuhi syarat.....

    ReplyDelete
  14. Waduh PR-ku masi 0. Masi belum bisa ikutan, tapi tenang aja bentar lagi pasti naik kok. :p

    ReplyDelete
  15. adsense aja saya belum berhasil. ada yang bisa ya adsense biar muncul di kontent indonesia

    ReplyDelete
  16. Yah,tpi walaupun udah dpt pr tapi kok tetep sepi aja ya tu blog?? hehe....lagi g ada yg naksir

    ReplyDelete
  17. wah sayangnya punyaku masih 0 =)) yah menunggu dengan setia aj
    g ad yg indonesia punya y.....

    ReplyDelete
  18. bro, saya ikut refer/arton. dan udah dapat email
    --Thank you for adding your website in Ask2link.com to make extra money from your website. Our program has detected that you have successfully installed the ad code in your website:

    http://cellphonenewest.blogspot.com/
    We will start selling text links on your site, and your website is now listed at our inventory.
    --
    pertanyaan umum bro, apa ini bisa digebuk google? kalau PM kan katanya gpp. Thanks

    ReplyDelete
  19. Thanks berat OM,,atas infonya ,,
    Aku udah daftar lewat referalnya Om,,,

    ReplyDelete
  20. thanks banget nih buat infonya, kayanya menarik buat dicoba.

    ReplyDelete

Isikan komentar dengan menggunakan Name/URL, Untuk memudahkan Kami mengunjungi Anda.
ttd,
ARTON

Note: Komentar berbau SPAM akan dihapus.